Friday, May 28, 2010
Artful Work
Judul buku: Artful Work
Penulis:Dick Richards
Penerbit:Metalexia Publishing
Buku ini dibagi dalam 10 bagian yang menarik. Penulis mencoba mengingatkan bahwa semua pekerjaan adalah seni dan kita harus menghargainya dengan semangat dan komitmen. Bukan dengan cara berganti pekerjaan kita akan menemukan pekerjaan yang pas namun dengan mencintai pekerjaan kita akan menemukan apa yang selama ini kita cari. Bagaimana memaknai pekerjaan dengan kegiatan yang kreatif, partisipatif, dan penuh arti dengan visi dan misi yang jelas adalah tujuan dari buku ini.
Covernya menarik, tulisannya besar, dan dibagi ke dalam sub bab-sub bab membuat pembaca tidak cepat bosan. Cocok untuk mereka yang ingin masuk ke dunia kerja maupun untuk mereka yang sudah bekerja. Solusi dan pembahasan yang sistematis membuatnya mudah dimengerti. Namun bahasa yang digunakan agak berat tapi tetap berisi. Jumlah halaman pas untuk dibaca dan ukuran buku tepat.
Banyak perumpamaan, cerita, dan pengalaman pribadi akan memperkaya wawasan rohani kita tentang perspektif akan pekerjaan, so tunggu apa lagi? Sudah ada problem solving dan catatan praktis yang menunggu untuk dibaca nih!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment